PUTRAKU
Oleh : Juni
Marlinda Rambe
Putraku...
Kuhantarkan dirimu untuk menuntut ilmu
Setiap hari tiada lelahku
Mencari nafkah dan penuhi semua kebutuhanmu
***
Kasih sayang yang tulus dariku
Tak mengenal batasan waktu
Jika kau tahu
Aku sangat menyayangimu
***
Putraku...
Andainya kau tahu
Harapanku, kau jadi anak solehku
Penolongku dan ayahmu
***
Lelahku terbayar jika kau bahagia
Lelahku hilang jika kau gapai masa depan cerah
Lelahku musnah jika kau...
Jika kau jadi anak solehku
Rumah Jl. Imam Bonjol Gg. Halim Kota Padangsidimpuan
Sumatera Utara, 4 Mei 2020
Tidak ada komentar:
Posting Komentar